INSPIRADATA. Tahun lalu, Bupati Muaraenim Ir H Muzakir Sai Sohar dapat khatamkan Al-Qur’an empat kali, maka Ramadhan tahun ini, ia punya target khatamkan Al-Qur’an lima kali.
”Kalau ada waktu senggang, selama Ramadhan saya sempatkan untuk membaca Al-quran, bisa di dalam mobil, atau pun pada saat di kantor maupun di rumah usai sholat,” kata Muzakir, Selasa (30/05/2017), lansir Palembang.Tribunnews.
Muzakir mangatakan, memasuki hari ke empat bulan Ramadhan–Selasa (30/05/2017)–alhamdulilah ia sudah menyelesaikan Juz 20, dan ia berharap, dua hari kedepan bisa khatam yang pertama.
”Mudah-mudahan, ramadhan kali ini, bisa lima kali mengkhatamkan al-quran,” ujarnya.
Untuk itu, dia menghimbau kepada masyarakat Muaraenim, jika ada waktu senggang untuk bisa memanfaatkannya dengan hal-hal yang bermanfaat seperti, membaca al-quran hingga khatam.
Menurutnya, alquran memiliki banyak keistimewaan, bukan saja pesan yang terkandung di dalamnya, melainkan, membaca al Quran adalah ibadah, mempelajari dan mengamalkan al-quran bisa menjadikan kehidupan kita selamat dunia dan akhirat.
“Khatam al-quran, hendaknya tidak hanya sebatas acara seremonial saja, tetapi dapat dijadikan sebagai ajang untuk mendidik generasi muda yang cinta Qur’ani,” ungkap Muzakir
Artikel Terkait :