Lima orang pejabat di Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dikabarkan telah ditangkap oleh KPK dalam sebuah operasi tangkap tangan (OTT), Selasa (18/12/18).
BACA JUGA: Kanada Sulit Batalkan Perdagangan Senjata pada Saudi, Ini Alasannya
Kabar ini pun dibenarkan oleh Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Gatot Dewa S Broto.
“Iya informasinya (lima orang),” kata Gatot.
“Pak Deputi juga dibawa KPK, BPK, Bendahara dan dua staf yang lain,” imbuhnya.
Gatot menjelaskan bahwa ia belum mengetahui secara detail mengenai kasus yang dilakukan kelima orang pejabat tersebut.
BACA JUGA: MUI: Politikus Jangan Singgung Isu SARA dalam Kampanye
Selain itu, Gatot tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai identitas para pejabat yang diamankan KPK tersebut. []
SUMBER: KUMPARAN
Artikel Terkait :